Tips Membersihkan Kamar Mandi Secara Mudah dan Murah




Membersihkan kamar mandi bukan perkara mudah. Apalagi kalau sudah berhadapan dengan noda membandel. Bisa-bisa harus menghabiskan waktu berjam-jam untuk membersihkannya. 

Membersihkan kamar mandi merupakan aktivitas yang membosankan. jika kita biarkankan noda semakin kuat dan kita semakin benci melihatnya, maka sebaiknya luangkan waktu sesegera mungkin di akhir minggu.



Untuk membersihkan kotoran ini kita dapat saja menggunakan zat pembersih kamar mandi. Beberapa zat pembersih ini boleh jadi handal merontokkan kotoran. Namun, selain harganya yang cukup lumayan itu, 

Zat pembersih ini juga berefek negatif, antara lain bersifat korosif, dapat melukai tubuh, dan gas yang ditimbulkannya berbahaya bagi pernafasan.bahkan terkadang malah hanya jadi sementara.

Disini kita akan membahas kekuatan pembersih dari bahan makanan dapat dipergunakan demi hasil yang setara dan efek negatif yang lebih minim dan hasilnya efesien. 

jadi jangan putus asa, apalagi berniat untuk ganti keramik kamar mandi. cobalah menggunakan citrid acid atau kebanyakan orang menyebutnya peng asam minuman atau sitrun. yang mampu membersihkan kerak noda kamar mandi.



1. siapkan citrid acid atau sitrun
Jika anda beli warung dekat rumah citrid acid atau sitrun ini biasanya tersedia. harga umumnya hanya seribu rupiah.

2. siapkan sitrun dengan capuran air dan detergent
Siapikan ember, lalu tuang satu bungkus Sitrun ke dalam 1 - 2 liter air (air hangat semi panas akan lebih maksimal hasilnya). Bisa juga ditambahkan detergen secukupnya agar daya membersihkannya lebih bisa menghilangkan noda yang membandel. Campurkan lalu aduk rata hingga bercampur sempurna.

3. Tuangkan campuran sitrun ke permukaan bak mandi, lantai dan dinding
Selanjutnya tuangkan secara merata ke permukaan bak mandi, lantai kamar mandi, dinding kamar mandi ataupun yang lainnya yang berbahan keramik dan porselain. Bisa juga menggunakan spons agar tidak boros dan merata. Diamkan sejenak, antara 30 menit hingga 60 menit.

4. Gosok permukaan yang telah diberi sitrun secara merata dan bertenaga
Setelah 30 sampai 60 menit berlalu.. sekarang gosok permukaan bak kamar mandi, lantai hingga dinding yang telah dibasahi dengan larutan Sitrun dengan merata. Gunakan spons atau sikat dan kerahkan tenaga agan.

5. Siram dengan air dan bilas sampai bersih setelah selesai digosok.
Siram dengan air secara menyeluruh, boleh sambil disikat. Bilas sampai bersih. berikut kehebatan Sitrun dalam membersihkan noda membandel di kamar mandi.



Berbagai Sumber

Related Posts